Jasa Raharja Sulteng Hadiri Upacara Peringatan Ulang Tahun Sulawesi Tengah Yang Ke-60

WARTABANK.COM, Jakarta – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-60 Provinsi Sulawesi Tengah Tahun 2024, Kepala PT Jasa Raharja Sulawesi Tengah, Teguh Afrianto, SE, MM menghadiri upara Peringatan Hari Ulang Tahun ke-60 Provinsi Sulawesi Tengah pada tanggal 17 April 2024. Acara yang diadakan di Kantor Gubernur, Dr Sam Ratulangi No.101 Palu tersebut ditandai dengan pelaksanaan Upacara bendera dengan Inspektur Upacara Gubernur H. Rusdy Mastura

Upacara peringatan Hari Ulang Tahun tersebut mengangkat tema “Kuat dan Tangguh untuk Sulawesi Tengah Lebih Sejahtera dan Maju”. Tema ini dipilih sebagai refleksi semangat masyarakat Sulawesi Tengah agar bangkit dan bergerak maju menuju Sulawesi Tengah yang lebih sejahtera.

Dalam sambutannya, Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura menyampaikan rasa syukurnya terhadap pencapaian pembangunan yang telah diraih Sulteng selama 60 tahun ini. Ia juga mengajak seluruh masyarakat Sulteng untuk terus bersatu dan bekerja keras untuk mewujudkan Sulteng yang lebih sejahtera dan maju.

Teguh Afrianto, SE, MM sendiri mengucapkan semoga Sulawesi Tengah menjadi lebih baik dan tangguh. “Secara pribadi, saya juga turut berbangga dengan pencapaian Sulawesi Tengah. Selamat ulang tahun Provinsi Sulawesi Tengah yang ke-60. Semoga semakin jaya.” Tutup Kepala Cabang Jasa Raharja Sulawesi Tengah tersebut.[]