WARTABANK.COM, Jakarta – Jasa Raharja Tanjungpinang turut serta dalam Forum Keselamatan Lalu Lintas (FKLL) yang digelar Dinas Perhubungan Kota Tanjungpinang di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Tanjungpinang pada Selasa, 12 Februari 2025. FKLL tersebut dihadiri oleh tiga instansi yang berhubungan yakni Dinas Perhubungan, Polresta Tanjungpinang, serta Jasa Raharja.
FKLL dipimpin langsung oleh Kepala Dishub Kota Tanjungpinang, Boby Wira Satria, pembahasan berfokus pada dukungan kegiatan selama Operasi Keselamatan Seligi 2025 yang saat ini telah berlangsung sampai dengan 23 Februari 2025. Kegiatan yang akan dilaksanakan antara lain Aksi Simpatik, pemeriksaan gratis bagi supir truk dan kendaraan umum, serta ramp check.
Dishub Kota Tanjungpinang selama masa Operasi Keselamatan Seligi 2025 akan berfokus memastikan kelayakan beroperasi kendaraan-kendaraan umum dan kendaraan bermuatan berat untuk mengurangi kemungkinan terjadinya kecelakaan.
Bagi Jasa Raharja Tanjungpinang, nantinya juga akan mendukung rangkaian kegiatan berupa pengobatan gratis dan dialog siniar bersama Subdit Gakkum Ditlantas Polda Kepri.
“Seperti yang selalu kita lakukan nantinya kami juga adakan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis bekerja sama dengan Bidokkes Polresta Tanjungpinang. Selain itu nanti di hari Kamis kami juga ada dialog siniar pagi di RRI bersama dengan Subdit Gakkum Ditlantas Polda Kepri,” jelas M. Nurul Subekti, Kepala Jasa Raharja Tanjungpinang.
Efektivitas Operasi Keselamatan Seligi Tahun 2025 tidak bisa terlepas dari peran-peran instansi terkait dalam mendukung kelancaran dan keselamatan, demi mewujudkan.[]